MENGENAL RUANG "PERISTI" RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
MENGENAL RUANG "PERISTI" RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
Ruang Peristi RSUD dr. Soedirman Kebumen merupakan salah satu Unit Rawat inap yang memberikan pelayanan kesehatan bagi bayi baru lahir (usia 0-28 hari) yang membutuhkan perawatan khusus.
Fasilitas yang disediakan dalam ruang peristi disesuaikan dengan kebutuhan perawatan bagi bayi khususnya bayi baru lahir dengan resiko tinggi. Fasilitas tersebut dilengkapi dengan Ventilator Bubble CPAP, Fototerapi dsb.
Layanan medis diberikan oleh dokter-dokter spesialis anak yang kompeten dengan tenaga keperawatan yang terlatih dan tersertifikasi PONEK.
Untuk membantu ibu bayi mahir dalam merawat bayi, kami memberikan bekal berupa penyuluhan dan pelatihan yang berhubungan dengan Asuhan Keperawatan pada bayi, Touch Therapy serta memberikan pendampingan kepada ibu-ibu bayi yang mempunyai masalah dalam memberikan ASI.
Selama dalam perawatan kami memberi kesempatan dan dukungan pada ayah dan ibu bayi untuk memberi support dan rasa nyaman pada bayi agar bayi cepat sembuh, tumbuh dan berkembang sesuai dengan tahap tumbuh kembangnya.
---------------------------------------------------
Rumah Sakit dr. Soedirman Kebumen
Melayani Dengan Senyum
Jl. Lingkar Selatan Muktisari Kebumen
CALL Centre : (0287)3873318 / (0287)381101
- Instagram : @rsuddrsoedirman
- Youtube : RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
- Website : http://rsuddrsoedirman.kebumenkab.go.id
-------------------------------------------------------- __________________________________________
#RSDS #rsuddrsoedirman #rumahsakitkebumen #kebumen #SobatSehatRSDS #Covid-19 #Coronavirus #GERMAS #PKRSRSDS #peristi #perinata