PENGOBATAN GRATIS RSDS KE DESA KALIPUTIH ALIAN DALAM PROGRAM SOSIOMEDIS
PENGOBATAN GRATIS RSDS KE DESA KALIPUTIH ALIAN DALAM PROGRAM SOSIOMEDIS
KEBUMEN - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr. Soedirman Kebumen menggelar kegiatan Sosiomedis berupa pengobatan massal gratis di Balai Pemdes Kaliputih, Alian Kebumen, Sabtu, 03 Desember 2022.
Pengobatan massal kali ini meliputi Pemeriksaan Laboratorium Sederhana (Kolesterol, Asam Urat dan Gula Darah), Screning Mata, Pelayanan KB dan Konsultasi Gizi (Anak Stunting).
Hadir secara langsung Bupati Kebumen Arif Sugiyanto,SH dan Ketua Tppkk Kebumen Iin Windarti, didampingi oleh Kepala Dinkesppkb Kab Kebumen dr. Iwan Danardono, Sp.Rad.MMR, Dewan Pengawas RSDS dr. Bambang Suryanto,M.Kes dan Kusbiyantoro Biyan,M.Kes, Direktur RSUD dr. Soedirman dr. Widodo Suprihantoro,MM , Camat dan Forkompimcam Kecamatan Alian, Kepala Desa Kaliputih Alian, Kepala Puskesmas Alian dr. Brantas Prayoga, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.
Kegiatan ini disambut penuh antusias oleh warga setempat. Dalam sambutanya, Bupati Kebumen mengapresiasi dan menyambut baik terselenggaranya acara tersebut yang diinisiasi oleh Rsud Soedirman Kebumen. Menurutnya, ini merupakan wujud bukti nyata kepedulian dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada masyarakat yang dilakukan dengan cara turun langsung dan gratis.
RSUD dr. Soedirman untuk yang kesekian kalinya mengadakan kegiatan ini sebagai wujud implementasi program Bupati, khususnya peningkatan pelayanan kesehatan masyarakat serta mewujudkan Kebumen yang #SEMARAK Sejahtera Mandiri Berakhlak bersama Rakyat.
Sosiomedis kali ini diikuti oleh sebanyak 242 peserta pengobatan gratis, 40 anak konsultasi gizi tentang stunting, 40 orang konsultasi kesehatan mata dan 50 orang pelayanan KB. (PKRS)
CC : Arif SugiyantoRistawati Purwaningsih Dinkesppkb Kab KebumenPemkab KebumenPuskesmas AlianPuskesmas ALIAN FE Sri PurwitasariAurina Widya