PERPUSTAKAAN RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
PERPUSTAKAAN RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
RSUD dr. Soedirman memiliki Unit Perpustakaan yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM di lingkungan sekitar rumah sakit baik itu karyawan, pengunjung, pasien dan keluarga pasien dengan membaca, sehingga kemampuan literasi meningkat dan adanya perpustakaan ini bertujuan juga untuk mengupdate informasi Pelayanan kesehatan.
Perpustakaan Rsud Soedirman Kebumen selain menyediakan sumber-sumber bacaan untuk mengganti informasi dan pengetahuan juga memfasilitasi pengunjung dan keluarga pasien dengan berbagai kegiatan diantaranya menawarkan bacaan kepada pasien, penunggu dan pengunjung.
Kegiatan ini bertujuan untuk pengembangan pelayanan kesehatan dan menunjang rumah sakit sebagai tempat pendidikan bagi masyarakat yang dilayani dan SDM di RSDS.
Perpustakaan RSUD dr. Soedirman menyediakan berbagai macam buku diantaranya buku keagamaan, buku anak-anak, buku cerita, buku umum dan lainnya.
Tentunya fasilitas ini dapat dimanfaatkan dengan baik. Dengan tersediannya Perpustakaan ini sangat menarik dan tidak hanya sebagai sarana baca saja tapi bisa menjadi sarana yang menyenangkan siapapun yang berkunjung ketempat ini.
---------------------------------------------------
RSUD dr. Soedirman Kebumen
Melayani Dengan Senyum
Jl. Lingkar Selatan Muktisari Kebumen
CALL Centre : (0287)3873318 / (0287)381101
- Facebook : Rsud Soedirman Kebumen
- Instagram : @rsuddrsoedirman
- Youtube : RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
- Website : http://rsuddrsoedirman.kebumenkab.go.id
--------------------------------------------------------
__________________________________________
#RSDS #rsuddrsoedirman #rumahsakitkebumen #kebumen #SobatSehatRSDS #Covid19 #Coronavirus #PKRSRSDS #GERMAS #CERDIK #BERAKHLAK #KEMENKES #KEMENKESRI #perpustakaan #bacaan #membaca #perpusda
Cc : Arif Sugiyanto Ristawati Purwaningsih Aurina Hapsari FE Sri Purwitasari Dinkesppkb Kab Kebumen Pemkab Kebumen Perpustakaan Kabumen