RAKOR PENGURUS DHARMA WANITA PERSATUAN RSDS
RAKOR PENGURUS DHARMA WANITA PERSATUAN RSDS
KEBUMEN, Rsud Soedirman Kebumen - Manajemen RSUD dr.Soedirman Kebumen mendukung Program Kegiatan DWP .(Jumat 24/12/2021)
Pernyataan ini disampaikan oleh Direktur dr. H. Widodo Suprihantoro, M.M yang dalam kesempatan ini diwakili oleh Kepala Bagian Tata Usaha Indri Yulianto dalam acara Rakor Pengurus DWP RSUD dr.Soedirman Kebumen yang bertempat di Aula Fisio Terapi Lantai 2. Acara ini dihadiri oleh Ketua DWP dr. Juwairiyah Jujuk wakil ketua Andini Puspasari dan pengurus lainya sejumlah 21 orang.
Indri Yulianto mengatakan "Manajemen mendukung semua Program Kegiatan DWP RSDS".
"Saya berharap DWP ikut berpartisipasi dalam kegiatan di RS, dan juga berperanan penting untuk melakukan Promosi Layanan yg ada di RSDS di lingkungan sekitar tempat kerja atau tempat tinggalnya.
Tahun depan RSDS akan melakukan kegiatan sosiomedik di daerah sekitar RSDS (Panjer, Selang, Adikarso, Tamanwinangun, Murtirejo).
Mengingat anggota DWP RSDS mempunyai latar belakang basic pendidikan yg luar biasa (dokter, pengusaha, perawat, bidan, guru, dll). Untuk itu mari kita bersinergi, berkolaborasi dlm rangka menyukseskan program2 kegiatan RSDS melalui Kegiatan Sosiomedik (pengobatan massal, sunatan massal, penyuluhan kesehatan maupun penyuluhan dibidang pendidikan,ekonomi dan sosial budaya)" imbuhnya (PKRS).
Cc : Arif Sugiyanto Ristawati Purwaningsih Dinkes Kab Kebumen Pemkab Kebumen Sri Fatmahwati Dwi Lusi W Suparjo
-------------------------------------------------
RSUD dr. Soedirman Kebumen
Melayani Dengan Senyum ????
Jl. Kebumen Raya Muktisari Kebumen
????CALL Centre : (0287)3873318 / (0287)381101
- Facebook : Rsud Soedirman Kebumen
- Instagram : @rsuddrsoedirman
- Youtube : RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
- Website : http://rsuddrsoedirman.kebumenkab.go.id
--------------------------------------------------------
__________________________________________
#RSDS #rsuddrsoedirman #rumahsakitkebumen #kebumen #SobatSehatRSDS #Covid19 #Coronavirus #GERMAS #PKRSRSDS #darmawanita #rakor #dwp