PEMBERIAN LENCANA KARYA SATYA UNTUK ASN DI RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
PEMBERIAN LENCANA KARYA SATYA UNTUK ASN DI RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
Direktur RSUD dr. Rsud Soedirman Kebumen, dr. H. Widodo Suprihantoro, M. M menyerahkan secara simbolis Penganugerahan Tanda Kehormatan Satya Lencana Karya Satya Aparatur Sipil Negara (ASN) dilingkungan RSUD dr. Soedirman Kebumen.
Penghargaan ini merupakan penghargaan Dari Presiden Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo yang diberikan kepada ASN yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah, penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus menerus, paling singkat 10 tahun, 20 tahun serta 30 tahun.
Untuk RSUD dr. Soedirman Kebumen, penghargaan diberikan kepada 4 orang ASN yaitu:
- dr. Gularso Acok, Sp.PD (masa kerja 20 th)
- dr. Lesi Yalestiati, Sp.Rad (masa kerja 20th)
- Siti Partiatun (masa kerja 30th)
- Eni Sulistyowati (masa kerja 10th)
Prosesi penyerahan tanda kehormatan tersebut dilaksanakan setelah Apel Pagi (Kamis,21/10/2021)
Penyematan Satya Lancana Karya Satya ini dimaknai sebagai motivasi untuk meningkatkan semangat dan etos kerja dalam meraih prestasi, memunculkan berbagai hasil karya yang bersifat kreatif, edukatif dan inovatif serta dapat memberikan contoh dan keteladanan yang baik dalam pengabdian sebagai abdi negara dan abdi masyarakat.
Dengan Semangat dan Karya, RSUD dr. Soedirman Kebumen akan terus berusaha mewujudkan pelayanan yang Sigap Empati Yakin Unggul Memuaskan !
---------------------------------------------------
RSUD dr. Soedirman Kebumen
Melayani Dengan Senyum
Jl. Lingkar Selatan Muktisari KebumenKebumen
CALL Centre : (0287)3873318 / (0287)381101
- Facebook : Rsud Soedirman Kebumen
- Instagram : @rsuddrsoedirman
- Youtube : RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
- Website : http://rsuddrsoedirman.kebumenkab.go.id
--------------------------------------------------------
__________________________________________
#RSDS #rsuddrsoedirman #rumahsakitkebumen #kebumen #SobatSehatRSDS #Covid19 #Coronavirus #GERMAS #PKRSRSDS #satyalencanakaryasatya #ASN #BKD #JOKOWI