LAYANAN PATOLOGI ANATOMI (PA) RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
LAYANAN PATOLOGI ANATOMI (PA) RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
Layanan Patologi Anatomi adalah pelayanan diagnostik dan laboratorium terhadap jaringan dan atau cairan tubuh. Patologi anatomi berperan dalam mendeteksi kelainan jaringan tubuh dan melakukan penapisan suatu penyakit.
Patologi Anatomi RSUD dr. Soedirman Kebumen melayani pemeriksaan untuk menegakkan diagnosa meliputi Pemeriksaaan Histopatologi dan Pemeriksaan Sitologi, meliputi :
- Sitologi Papsmear
- Sitoligi Non Ginekologi
- FNAB / Biopsi Jarum Halus
- FNAB dengan Guiding
- Histopatoligi
Sitopatologi berperan dalam skrining dan penegakkan diagnosis di tingkatan sel dengan spesimen yang berasal dari eksfoliasi sel (pap smear, bilasan dan sikatan), hasil aspirasi dan cairan yang dihapuskan pada kaca benda dan dipulas dengan pulasan Papanicolaou dan atau giemsa atau pulasan khusus lainnya.
Histopatologi merupakan cabang ilmu Patologi Anatomi yang melihat perubahan jaringan secara lengkap dan berperan dalam menentukan diagnosis melalui gambaran makroskopik dari spesimen yang berasal dari tubuh manusia.
Waspada apabila muncul kelainan pada tubuh Anda meskipun hanya benjolan kecil. Segera periksa ke layanan kesehatan, karena semakin dini diketahui akan semakin memudahkan Anda dalam pengobatan.
Laboratorium Rsud Soedirman Kebumen dikelola oleh analis-analis berpengalaman dengan tanggung jawab penuh oleh dokter Spesialis Patologi Klinik dan Spesialis Patologi Anatomi.
Pemeriksaan ditunjang dengan teknologi mutakhir dan menggunakan metode-metode baru dan terkini. Melakukan Quality Control Internal dan Eksternal secara rutin dan terjadwal sehingga mendapatkan keakuratan hasil. Proses administrasi ditunjang dengan LIS (Laboratory Information System) untuk proses permintaan, penerimaan, analisis spesimen maupun dalam pencetakan dan pengiriman hasil secara automatic untuk meminimalisir human error dalam penginputan.
Informasi lebih lanjut dapat menghubungi kami di :
---------------------------------------------------
RSUD dr. Soedirman Kebumen
Melayani Dengan Senyum
Jl. Lingkar Selatan Muktisari Kebumen
CALL Centre : (0287)3873318 / (0287)381101
- Facebook : Rsud Soedirman Kebumen
- Instagram : @rsuddrsoedirman
- Youtube : RSUD dr. SOEDIRMAN KEBUMEN
- Website : http://rsuddrsoedirman.kebumenkab.go.id
--------------------------------------------------------
__________________________________________
#RSDS #rsuddrsoedirman #rumahsakitkebumen #kebumen #SobatSehatRSDS #Covid19 #Coronavirus #GERMAS #PKRSRSDS #patologianatomi #laboratoriumPA #laboratorium