LAYANAN NURSE STATION POLIKLINIK RSUD dr. SOEDIRMAN
LAYANAN NURSE STATION POLIKLINIK RSUD dr. SOEDIRMAN
Nurse Station Poliklinik Rsud Soedirman Kebumen kini hadir untuk memudahkan pelayanan pasien poliklinik, ditempatkan dilokasi yang strategis sehingga mudah dijangkau dan meningkatkan efisiensi pelayanan kesehatan.
Nurse Station RSUD dr. Soedirman adalah area atau ruang terintegrasi di mana perawat atau petugas kesehatan berkumpul dan melaksanakan tugas-tugas mereka dalam memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien, melakukan koordinasi dengan tim medis lainnya, memantau kondisi pasien, melakukan dokumentasi medis, dan memberikan perawatan medis yang diperlukan.
Nurse Station berperan penting dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas kepada pasien dan mendukung kinerja tim medis secara keseluruhan.
Dengan adanya Nurse Station, koordinasi antara perawat, dokter, dan petugas medis lainnya dapat berjalan dengan lebih baik, sehingga pasien dapat menerima perawatan yang tepat dan efisien. (PKRSRSDS)
Cc : Arif Sugiyanto Ristawati Purwaningsih Dinkesppkb Kab Kebumen Pemkab Kebumen FE Sri Purwitasari Arif Komedi