WORKSHOP DAN RAPAT KERJA BLUD RSUD dr. SOEDIRMAN
WORKSHOP DAN RAPAT KERJA BLUD RSUD dr. SOEDIRMAN
Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan Badan Layanan Umum Daerah (BLUD) kepada masyarakat, Rsud Soedirman Kebumen menyelenggarakan kegiatan Workshop dan Rapat Kerja BLUD untuk karyawan dan karyawati RSUD dr. Soedirman, pada tanggal 29 Juli – 30 Juli 2023., Di Hotel Santika Gunungkidul Jogjakarta.
Kegiatan ini dihadiri oleh Bupati Kebumen, Sekda Kebumen, Plt. Asisten Pemerintahan dan Kesra, Asisten Perekonomian dan Pembangunan Sekda, Asisten Administrasi Sekretaris Daerah, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM, Kepala BPKPD, Kepala BPPPD, Kepala Dinas Kesehatan PPKB, Kepala Bagian Perekonomian, Dewan Pengawas, Jajaran Manajemen RSDS, Komite Medik, Dokter Spesialis dan Narasumber dari BPKP BPKP Pusat dan Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSADA) Seluruh Indonesia
Acara dibuka secara resmi oleh Asisten II Sekda Bidang Perkonomian, Drs. Frans Haidar, MPA. Dalam sambutannya, Beliau meminta agar BLUD yang ada di RSUD dr. Soedirman senantiasa memperhatikan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) serta melakukan penilaian IKM secara jujur agar diketahui seberapa puas masyarakat terhadap pelayanan rumah sakit.
Selain itu, beliau juga menuturkan dan meminta agar BLUD di RSUD dr. Soedirman dapat senantiasa menerapkan praktik bisnis yang sehat, BLUD tidak hanya konteks pelayanan publik saja tetapi juga harus menerapkan praktik bisnis yang sehat.
Dalam Kegiatan ini juga diisi dengan Workshop oleh Narasumber dari BPKP BPKP Pusat dan Asosiasi Rumah Sakit Daerah Seluruh Indonesia Asosiasi Rumah Sakit Daerah (ARSADA) Seluruh Indonesia (ARSADA) dan kemudian dialnjutkan dengan Pembinaan oleh Bupati Kebumen, H. Arif Sugiyanto,SH.,MH.
Workshop dan Rapat Kerja kali ini bertujuan untuk meningkatkan kapabilitas Sumber Daya Manusia (SDM) pengelola BLUD di RSUD dr. Soedirman serta dalam rangka pembinaan BADAN Layanan Umum Daerah (BLUD). (PKRSRSDS).