WORKHSOP MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN RSUD dr. SOEDIRMAN
WORKHSOP MUTU DAN KESELAMATAN PASIEN RSUD dr. SOEDIRMAN
Rsud Soedirman Kebumen kembali menyelenggarakan Workshop Peningkatan Mutu dan Keselamatan Pasien sebagai Langkah awal dalam Upaya perbaikan Mutu dan Keselamatan pasien.
Workshop yang dibuka secara resmi oleh Direktur, H.Arif Komedi,M.Sc ini ditujukan untuk staf medis dan non medis. Acara diawali dengan sambutan Ketua Panitia, dr. Agus Tusino Tosee, Sp.A dan dihadiri oleh Pejabat Struktural, Kepala Ruang / Unit/ Instalasi dan peserta workshop.
Kegiatan ini menghadirkan 2 orang Narasumber yaitu dr. Andi Sulistyo,Sp.KFR (Ketua Komite Mutu dan Keselamatan Paisen RSDS) dan dr. Anggia Rindjani.
Tentunya kegiatan ini diharapkan dapat menambah wawasan serta perubahan positif bagi peningkatan Mutu di RSUD dr. Soedirman demi mewujudkan pelayanan yang terbaik untuk masyarakat.(PKRSRSDS)