WASPADA PENYAKIT HATI / LIVER, TEMA PROMOSI KESEHATAN UNTUK PENUNGGU PASIEN DI BANGSAL ARUMBINANG
WASPADA PENYAKIT HATI / LIVER, TEMA PROMOSI KESEHATAN UNTUK PENUNGGU PASIEN DI BANGSAL ARUMBINANG
Sakit hati memang menyakitkan, tetapi ada lagi yang lebih sangat menyakitkan jika organ hati Anda yang sakit.
Jika hati mengalami gangguan,pasti butuh penanganan medis yang tepat, pengobatan dan perawatan yang semestinya.
Sebelum hati tidak berfungsi dengan normal, maka antisipasilah sejak dini.
Penyebab Kerusakan Hati
- Kualitas dan Kuantitas Tidur yang Buruk
- Tidak BAB Setiap Hari
- Pola Makan yang Berlebihan
- Terlalu banyak mengkonsumsi Obat-obatan
- Kurangi Konsumsi Minyak Goreng
- Makanan Mentah dan Sangat matang
Tidak semua makanan mentah tidak baik, contohnya sayuran dan buah-buahan (terutama yang organik). Sementara masakan yang terlalu matang, kehilangan sebagian nutrisinya dan telah mengalami oksidasi yang tinggi sedangkan hati harus tetap bekerja, tanpa mendapat nutrisi yang cukup. Maka dari itu disarankan makanan dimasak hingga 3/5 matang.
Kerusakan hati terjadi jika hati mengalami infeksi, terluka, terpapar obat-obatan dan racun, serta tidak berfungsi sebagai detoks. Lambat laun kerusakan itu bisa menyebabkan hepatitis, sirosis (pengerutan hati), pengerasan hati, perlemakan hati (fatty liver), dan akhirnya bisa menuju kanker hati.
Makanan yang mengandung vitamin K adalah sayur berdaun hijau dan taoge. Vitamin K ini membantu hati mendetoksifikasi ammonia, yang merupakan sampah dari metabolisme protein. Vitamin ini terkandung dalam polong-polongan seperti buncis, kacang hijau, gandum dan biji-bijian.
Promosi Kesehatan ini disosialisasikan oleh Tim Promosi Kesehatan dan Ahli Gizi Rsud Soedirman Kebumen dan Tenaga Medis Bangsal Arumbinang untuk Keluarga Pasien dengan tujuan agar lebih waspada terhadap penyakit hati. (PKRSRSDS)