RAPAT KONSOLIDASI SATPAM DALAM RANGKA SINERGITAS POLRI DAN BUJP GUNA MENJAGA KAMTIBMAS DAN MENDUKUNG PEMILU YANG AMAN DAN KONDUSIF
RAPAT KONSOLIDASI SATPAM DALAM RANGKA SINERGITAS POLRI DAN BUJP GUNA MENJAGA KAMTIBMAS DAN MENDUKUNG PEMILU YANG AMAN DAN KONDUSIF
Sebanyak 3 (tiga) personil Security Rsud Soedirman Kebumen mengikuti Kegiatan Rapat Konsolidasi Satpam oleh Ditbinmas Polda Jateng di Hotel Quest Semarang. (Rabu, 24/05/2023)
Rapat Konsolidasi ini dalam rangka Sinergitas Polri, BUJP, dan Pengguna Satpam guna meningkatkan Profesionalisme Satpam dalam rangka menjaga Kamtibmas dan mendukung Pemilu yang aman dan kondusif
Kegiatan tersebut dihadiri Kasubdit Binsatpam/Polsus Ditbinmas, Ketua ABUJAPI Jateng, Ketua APSI DPD Jateng, Kasat Binmas Jajaran Polda Jateng, Kanit Binkamsa Jajaran Polda Jateng , Narasumber dari Disnakertrans dan BPJS Ketenagakerjaan serta Perwakilan Satpam dan BUJP Se- Jawa Tengah.
Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Polda Jateng Kombes Pol Lafri Prasetyono,S.I.K. dalam sambutannya menyatakan bahwa rapat konsolidasi satpam dilaksanakan sebagai upaya pola pengawasan dan pembinaan untuk merangsang bagi para anggota satpam, pengguna satuan pengamanan maupun masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan serta menyamakan persepsi sebagai wujud partisipasi aktif masyarakat dalam mendukung pengamanan Pemilu yang aman dan kondusif. (PKRSRSDS)
Cc : Dinkesppkb Kab Kebumen Pemkab Kebumen Sat Binmas Polres Kebumen Polres Kebumen Humas Poldajateng Arif Komedi FE Sri Purwitasari